Hello Hutang (Aplikasi Web Perhitungan Hutang)

Baik untuk mencobanya kita akan membuat aplikasi sederhana yang melakukan perhitungan kredit. Demi kemudahan lakukan langkah langkah berikut.

1. Buat sebuah web aplikasi dengan nama HitungHutang. Lihat langkah membuat project web aplikasi pada bab ini.

2. Berikutnya rancang antarmuka sebagai berikut.



Gambar Rancangan Antarmuka Form HitungHutang





3. Beri nama masing-masing antarmuka kontrol dengan nama sebagai Tabel

Tabel Nama Kontrol


4. Berikutnya kita dapat melakukan pengkodean, untuk melakukan pengkodean kita dapat
melakukan dua buah pendekatan yakni dengan menggunakan inline code atau dengan menggunakan code behind model. Penulis sendiri menyarankan untuk senantiasa menggunakan code behind, karena memudahkan dari sisi pengelolaan dan pemisahan kode dengan antarmuka. Pada Visual Web Developer Designer lakukan pemilihan pada button btnHitung dengan melakukan klik dua kali. Setelah anda klik dua kali pada button btnHitung, maka akan ditampilkan kode editor yang dapat anda isi kode untuk menjalankan komputasi menghitung hutang, seperti Gambar.

Gambar Kode Editor


5. Sebelum anda menulis kode dibawah button btnHitung, lebih baik anda tentukan dulu
mekanisme komputasi perhitungan hutang. Dengan field yang tersedia yaitu Beban Hutang, Tingkat Bunga, Lama Waktu, dan Total Yang Dibayarkan, pengguna diminta untuk memasukkan nilai Beban Hutang, Tingkat Bunga, dan Lama Waktu, sedangkan untuk field Total Yang Dibayarkan akan ditampilkan oleh program setelah pengguna menekan tombol Hitung. Total Yang Dibayarkan akan dikomputasi oleh program dengan rumus sbb: Total Yang Dibayarkan= Beban Hutang + ((Beban Hutang * Tingkat Bunga / 100) * Lama Waktu) Sebagai contoh,
Maka:
Beban Hutang = Rp. 1.000.000,- Tingkat Bunga = 5% per bulan Lama Waktu = 2 bulan
Total Yang Dibayarkan
= Beban Hutang + ((Beban Hutang * Tingkat Bunga / 100) * Lama Waktu)
= 1000000 + ((1000000 * 5 / 100) * 2)
= 1000000 + 100000
= 1100000

6. Implementasikan rumus komputasi perhitungan hutang yang harus dibayarkan tersebut ke
dalam code editor dengan bahasa C#.
Gambar Implementasi Kode BtnHitung

Pada kode di Gambar dapat kita lihat implementasinya terdiri dari empat bagian, yaitu:
 Inisialisasi variabel Disini kita menginisialisasi empat variabel baru yaitu total, hutang, bunga dan waktu dengan tipe data integer.
 Konversi tipe data (string to double) Pada bagian ini kita mengkonversi tipe data dari teks-teks yang dimasukkan ke dalam textbox txtHutang, txtBunga, dan txtWaktu yang berupa string. Konversi dilakukan karena kita akan melakukan operasi komputasi yang hanya dapat dilakukan pada datadata numerik. Digunakan tipe data double dibandingkan tipe data lainnya seperti integer karena mempertimbangkan persentase bunga dan total yang mungkin bertipe data double.
 Komputasi Hitung hutang Pada bagian ini kita implementasikan rumus komputasi hitung hutang dengan melakukan komputasi terhadap variabel-variabel double yang kita miliki.
 Menampilkan hasil ke textbox Pada bagian ini kita tampilkan hasil komputasi yang ditampung dalam variabel total ke dalam textbox txtTotal, sehingga ada proses konversi lagi dari total yang bertipe double menjadi string.

7. Menguji program hitung hutang melalui Debug > Start Debugging atau tekan tombol F5. Lihat
Gambar .


Gambar Menu Start Debugging

Tahap ini akan membuka aplikasi dalam web browser dan ditampilkan form penghitung hutang. Isikan beban hutang, tingkat bunga, dan lama waktu. Lihat Gambar dibawah.

Gambar Form hitung hutang

Setelah itu, tekan tombol Hitung, sehingga didapatkan jumlah total yang harus dibayarkan pada field terakhir. Lihat Gambar dibawah.

Gambar Hasil komputasi dalam form



0 comments:

Post a Comment

 

Belajar Visual Web Copyright © 2009 Community is Designed by Bie